Bahan :
- 3 buah oyong ukuran sedang,buang tulangnya yg keras,potong2
- 150 gr taoge
- 1 buah tahu kuning,dicuci bersih,dipotong kotak
- 3 siung bawang putih,diiris tipis
- 3 btr bawang merah,diiris tipis
- 1 cm jahe,dimemarkan
- 1 buah tomat hijau,dipotong2
- ½ sdm kecap ikan
- ¼ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- ¼ sdt gula pasir
- 200 ml air
- 1 batang daun bawang,dipotong 2cm
- 1 sdm minyak untuk menumis
- Panaskan minyak.Tumis bawang putih,bawang merah,dan jahe sampai harum.Tambahkan tomat hijau.Aduk sampai layu
- Masukkan oyong dan taoge.Tumis sampai layu.Tambahkan tahu kuning .Aduk rata
- Masukkan kecap ikan,garam,gula pasir dan merica bubuk.Aduk rata. Tuang air masak sampai meresap
- menjelang diangkat tambahkan daun bawang.Aduk rata
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar